PENGARUH STRUKTUR MODAL, UKURAN PERUSAHAAN DAN PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

  • Nur Asih Triatmaja Universitas Boyolali
  • Yunita Niqrisah Dwi Pratiwi Universitas Boyolali
  • Arrin Sulistiyowati Universitas Boyolali
  • Amy Wulandari Universitas Boyolali
  • Rismawati Wahyu Ningtyas Universitas Boyolali

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh struktur modal, ukuran perusahaan dan profitabilitas terhadap harga saham pada perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Data penelitian diperoleh dari pusat informasi pasar modal (PIPM) Makassar, perwakilan PT. Bursa Efek Indonesia. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Perusahaan makanan dan minuman Yang Terdaftar Di BEI. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Debt to equity ratio menunjukkan adanya arah pengaruh negatif tidak signifikan, hal ini berarti semakin turun nilai DER maka akan diikuti peningkatan harga saham, 2) Debt to asset ratio menunjukkan adanya pengaruh negatif tidak signifikan, hal ini berarti jika terjadi peningkatan nilai DAR maka akan diikuti oleh penurunan harga saham, 3) Ukuran perusahaan menunjukkan adanya pengaruh yang positif tidak signifikan, hal ini menunjukkan hubungan antara size dengan harga saham berbanding terbalik, hal ini berarti bahwa apabila size meningkat, maka harga saham akan mengalami penurunan, 4) Return on asset menunjukkan pengaruh yang negatif tidak signifikan, hal ini berarti asset yang dimiliki perusahaan tidak dapat mempengaruhi perubahan harga saham, 5) Return on equity menunjukkan adanya arah pengaruh yang positif signifikan, hal ini berarti apabila terjadi peningkatan ROE maka akan diikuti peningkatan harga saham dan 6) Net profit margin (NPM) menunjukkan adanya arah pengaruh positif tidak signifikan, hal ini berarti bahwa saat laba bersih naik, total penjualan pun akan naik yang berdampak tingginya biaya yang dikeluarkan sehingga NPM tidak mempengaruhi perubahan harga saham.

Published
2024-07-05
How to Cite
Asih Triatmaja, N., Niqrisah Dwi Pratiwi, Y., Sulistiyowati, A., Wulandari, A., & Ningtyas, R. W. (2024). PENGARUH STRUKTUR MODAL, UKURAN PERUSAHAAN DAN PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA . EKOBIS : Jurnal Ilmu Manajemen Dan Akuntansi, 12(1), 177-185. https://doi.org/10.36596/ekobis.v12i1.1380
Section
Articles